BARRU - Kelompok Pengajian Nurul Huda PKK Kabupaten Barru bekerjasama dengan Pemkab Barru melaksanakan pengajian rutin, yang digelar di Masjid Raya, Kabupaten Barru, Kamis (17/03/2022).
Pembina Kelompok Pengajian Nurul Huda Barru drg. Hj. Hasnah Syam MARS., menyampaikan bahwa ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan kelompok pengajian Nurul Huda Kab. Barru.
"Kegiatan ini kita lakukan sebagai agenda rutin Kelompok Pengajian Nurul Huda PKK Kab. Barru bekerja sama dengan pemerintah Kabupaten Barru. Saya berharap kepada pengurus kelompok pengajian PKK Kecamatan agar senantiasa terus aktif melakukan pengajian rutin di wilayah masing-masing, selain itu, kegiatan ini juga sebagai upaya memperdalam pengetahuan agama sekaligus bentuk silaturahmi dengan kelompok pengajian se-Kabupaten Barru", kata Hasnah Syam yang juga Anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini baru kembali dilaksanakan dikarenakan kondisi Covid 19.
"Alhamdulillah kali ini kita sudah mulai dilonggarkan dengan adanya kondisi Covid 19, setelah kita semua divaksinasi akhirnya ada pelonggaran kegiatan sehingga hari ini kita bisa melaksanakan pengajian rutin, namun saya terus mengingatkan untuk terus menggunakan masker dan mematuhi protokol kesehatan", ujar Hasnah Syam.
Sementara itu, Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si menyampaikan terimakasih kepada Ketua TP. PKK yang telah menginisiasi kegiatan ini.
"Saya mengapresiasi kegiatan ini selain mendengarkah ceramah juga sebagai momentum menjalin silaturahmi dan kegiatan ini sesuai dengan visi misi Pemerintah Kabupaten Barru, yakni Terwujudnya Kabupaten Barru Lebih Maju, Sejahtera, Taat Azas dan Bermartabat yang Bernafaskan Keagamaan”, jelasnya.
Dirinya juga menjelaskan pada kesempatan itu, bahwa bersilaturahmi itu memiliki manfaat yang luar biasa diantaranya1. Dimudahkan rezeki2. Dipanjangkan umurnya dan juga3. Kita akan berakhir dengan khusnul khatimah.
Kelompok pengajian Nurul Huda PKK Kab. Barru nantinya akan melakukan program syafari ramadhan dengan melakukan beberapa program kegiatan.
Pengajian kali ini diisi oleh ceramah agama oleh KPK (Komunitas Pendakwah Keren) H. M. Farid Wajedy Nursyamsi, S. Pdi, M. Pd. i (Dai Celebes TV).
Turut hadir dalam pengajian tersebut, Kepala Bagian Kesra Kab. Barru Dr. Irham Jalil, M.Ag, Koordinator Wilayah KPK Udstad Baim, dan Ketua KPK Kab. Barru Udstad Syafaruddin, Camat Barru Andi Hilmanida, Camat Balusu Andi Ika Syamsu Alam dan pengurus TP PKK Kab. Barru.
(Ahkam/Humas Barru)